Klik link dapat Uang

Rabu, 29 April 2009

Trik Bikin Simple Animasi Flash

Berikut trik membuat animasi yang simple menggunakan
Macromedia Flash MX atau versi lain dari Macromedia
Flash :

  • Buka Macromedia
    Flash
  • Pilih 1 Frame di timeline yang ada di
    bawah canvas
  • Gambar apa yang ingin Anda gambar
    di frame pertama Anda
  • Pilih frame selanjutnya,
    tergantung panjang animasi yang ingin Anda
    buat
  • Semakin besar perbedaan antar frame dan
    makin banyak frame, maka semakin panjang
    animasi
  • Klik kanan di frame dan masukkan
    "Insert KEYFrame"
  • Klik kanan di mana
    saja antar frame pertama dan frame terakhir, lalu pilih
    "Create Motion Tween".
  • Lalu gambar
    yang ada di frame pertama juga akan tertampil di frame
    terakhir yang Anda buat
  • Edit gambar, mulai dari
    ukuran, posisi dan efek, seperti alpha, tint, dan
    sebagainya. Cukup hanya klik kanan di object dan klik
    “Properties”.
  • Tekan Ctrl+Enter
    untuk melihat animasi yang telah dibuat
  • Anda
    dapat memainkan dan bereksperimen dengan animasi yang
    telah dibuat
Tips :
  • Anda dapat
    membuat layer berbeda untuk object yang berbeda dengan
    mengklik “+” di panel layer di samping
    timeline
  • Anda dapat mencoba banyak tombol dan
    flash
  • Terdapat fitur FBF (Frame By Frame
    Animation) dimana Anda dapat menggambar satu gambar
    dalam satu frame, kemudian menggambar gambar
    selanjutnya di “Movement” di frame
    selanjutnya.
  • Anda dapat mengatur jumlah FPS
    (Frames per second) dengan menggunakan tool selection,
    klik menu di bawah “Actions”, dan di sudut
    kanan atas terdapat setting jumlah FPS.

0 komentar:

Posting Lainnya

Terimakasih Telah mengunjungi blog saya jangan lupa ya... http://ilmucampuraduk.blogspot.com

  © Blogger templates by Irpan Hariono Saragih 2009

Back to TOP